Absolute.co.id, (Pohuwato) – KPU Pohuwato terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas dan efisiensi pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.
Salah satu langkah strategis yang diambil adalah penyelenggaraan Bimbingan Teknis sebagai upaya meningkatkan pemahaman dan keterampilan Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat Kabupaten Pohuwato. yang berlangsung di Mangrove Eco Resort (MER) Marisa, pada Senin (18/12/2023).
Dalam sambutannya Ketua KPU Pohuwato Firman Ikhwan menyampaikan. Bimbingan Teknis kali ini, guna memastikan bahwa PPS memiliki pemahaman yang mendalam terkait Penggunaan Sistem Informasi Pertanggungjawaban Anggaran Badan Adhoc (SITAB).
“Kegiatan kali ini dilaksanakan selama dua sesi pada pagi dan sore hari. Pagi ini teman-teman dari sekretariat sengaja untuk di refresh lagi pengetahuannya tentang terkait sistem informasi pertanggungjawaban anggaran pada badan Adhoc” Ungkap Firman saat meberikan sambutan.

Lanjut Firman menjelaskan, terkait monitoring evaluasi sekaligus juga dengan kualifikasi atau arsip dari pertanggungjawaban sudah ada perbedaan dari pemilu tahun 2019 dengan pemilu tahun ini.
“Ini beda dengan 2019 dimana kalau di 2019 untuk monitoring evaluasi sekaligus juga dengan kualifikasi atau arsip dari pertanggungjawaban itu berbentuk manual. Sekarang sudah melalui digitalisasi dengan modal sistem informasi pertanggungjawaban anggaran pada badan Adhoc”, jelas Firman.
“Oleh karena itu teman-teman PPS sebenarnya sangat di mudahkan dengan sistem informasi ini misalnya lebih cepat mengirimkan dokumen atau filenya agar nanti proses pencairan keuangan dan seterusnya itu bisa terlaksana dengan cepat. Ini sebenarnya kemudian yang diberikan oleh KPU dalam rangka untuk menata kelola sistem keuangan yang ada di KPU secara keseluruha”, tutup Firman.
Dalam kegiatan tersebut di hadiri oleh Anggota KPU Pohuwato, Anggota Sekretariat PPS dan seluruh Ketua PPS serta Anggota PPS se-Kabupaten Pohuwato. (Dinda)